Kamis, 19 Januari 2017

On 19.48 by Jejakpena in    No comments
Banyak manusia mencari tempat indah untuk melepas lelah. Banyak manusia mengunjungi tempat penuh warna untuk mencari bahagia. Banyak manusia mencari tempat sejuk untuk sekedar mengistirahatkan punduk. Aku memilih disini, ditempat yang mungkin suatu saat nanti akan sangat kurindukan, dikelilingi orang – orang yang suatu saat nanti satu persatu akan pergi dan tak akan pernah kembali, kecuali lewat mimpi. Di tempat saya dibesarkan, ditempat saya menangis, ditempat saya tertawa, ditempat sederhana namun mampu mencipta bahagia yang sebenarnya.

Kemarin, seorang perempuan tangguh yang telah dengan susah payah melahirkan dan membesarkan ayah saya telah berpulang ke pangkuanNya. Belum lama juga saya kehilangan teman terbaik semasa SMA, paman terbaik dan orang – orang baik lainnya yang belum sempat saya berikan sesuatu untuk mereka. Dan dari semua itu saya belajar satu hal.

Bagian terbaik dalam hidup adalah ketika waktu yang ada digunakan sebaik – baiknya untuk orang yang kau cinta. Karena entah berapa lama waktu mu bersama mereka. Bisa di hari ini mereka menunggu mu dirumah sementara kau berkelana di luar sana, tapi tidak menutup kemungkinan esok hari orang yang menunggu mu dirumah itu sudah tak ada”.

Bersama pengingat ini, saya harap...saya tak lagi menjadi manusia yang egois. Menjadi manusia yang mampu menghabiskan waktu dengan orang – orang tercinta selama mereka ada. Mampu memberikan sesuatu yang membuat bangga. Mampu mencipta senyum dan bahagia dalam hati mereka. Aamiin...

Tangerang, 19 Januari 2017
Untuk pengingat saya bahwa cinta tulus dari mereka akan hilang suatu saat nanti.

0 komentar:

Posting Komentar